Sahabat.com - Jenama fesyen asal Amerika Serikat yakni Kate Spade New York mengumumkan pembukaan butik kedua di Bandung, Jawa Barat, yang berlokasi di 23 Paskal Shopping Center, setelah sebelumnya butik pertama buka di Paris Van Java.
Vice President of Fashion & Accessories Kanmo Group Maya Anggraini melalui keterangan resmi yang diterima di Jakarta, Minggu mengatakan pembukaan butik terbaru Kate Spade New York di 23 Paskal Shopping Center sebagai bentuk respon perusahaan terhadap meningkatnya permintaan konsumen di wilayah Bandung.
"Dikarenakan fesyen telah menjadi pengaruh terbesar di komunitas lokal saat ini, butik terbaru ini akan menjadi inspirasi perempuan seluruh usia di kota Bandung untuk dapat mengekspresikan diri mereka melalui rangkaian koleksi tas dan aksesoris," ucap Maya.
Butik kedua Kate Spade New York di Bandung ini akan menghadirkan beragam kategori produk merek yang paling didambakan oleh komunitas lokal, termasuk tas tangan, ready-to-wear, small leather goods, alas kaki, aksesoris teknologi, perhiasan, syal, parfum dan masih banyak lagi.
Salah satu yang ditawarkan adalah koleksi Candy Novelty. Pada koleksi tersebut, suguhan manis yang berlimpah terlihat pada tas Sam Icon Candy Beaded Small Tote dan Tootsie, tas mungil yang menyerupai permen dengan bahan kulit yang mengkilat.
Bentuk ikonik Sam juga hadir dengan bahan kulit dan nilon yang khas serta paduan warna yang baru, termasuk persephone purple dan deep rubine untuk memberikan sentuhan glamor.
Butik Kate Spade New York di 23 Paskal Shopping Center berlokasi di Level 1, dengan jam operasional pukul 10.00-22.00 WIB.(Ant)
0 Komentar
Taylor Swift Pamer Gaun Mini Super Pendek dan Gaya Rambut yang Bikin Heboh di New York!
Kaia Gerber & Cindy Crawford Tampil Kembar Berkilau di LACMA Gala 2025, Bikin Publik Tercengang!
Nicole Scherzinger Curi Perhatian di Karpet Merah dengan Gaun Plum Belahan Super Tinggi
Gaya Berani Dua Lipa Saat Kencan Romantis di Museum, Tanpa Dalaman di Balik Blazer Mewah!
Kim Kardashian Pamer Gaya Berani dengan Rok Transparan Biru di New York, Jadi Sorotan Dunia Fashion
Megan Fox Tampil Menakjubkan dengan Gaun Ilusi Optik Berdarah di Acara “Jennifer’s Body”
Emma Stone Bikin Heboh New York, Tampil Tanpa Dalaman dengan Set Rok Hijau Menggoda ala 90-an
Leave a comment