Cuma Makan 4 Buah Ini Setiap Hari, Tulang Lebih Kuat & Bebas Patah Tulang? Cek Faktanya!

14 Juli 2025 11:26
Penulis: Alamsyah, lifestyle
Penelitian ini bukanlah yang pertama. Sebelumnya, tim yang sama juga menemukan bahwa konsumsi prune selama satu tahun bisa menjaga kepadatan tulang di area pinggul.

Sahabat.com - Siapa sangka buah yang sering diremehkan ini justru punya kekuatan tersembunyi buat kesehatan tulang? Yup, buah prune alias buah plum kering ternyata bisa jadi ‘senjata rahasia’ buat para wanita, khususnya yang sudah menopause. 

Sebuah studi dari Penn State baru-baru ini menemukan bahwa cukup makan empat sampai enam buah prune setiap hari bisa bantu menjaga kekuatan dan kepadatan tulang, lho! Hasil ini bahkan sudah dibuktikan lewat teknologi pemindaian tulang 3D yang super canggih. Jadi, ini bukan cuma teori belaka.

Menurut Prof. Mary Jane De Souza, seorang profesor fisiologi dan kinesiologi di Penn State, ini adalah penelitian pertama yang benar-benar mengevaluasi struktur tulang dalam bentuk tiga dimensi—bukan sekadar jumlah massa tulangnya. 

“Dalam studi kami, konsumsi prune setiap hari berdampak pada faktor-faktor risiko patah tulang. Itu sangat bernilai secara klinis,” katanya.

Nah, ternyata proses alami tulang kita itu selalu diperbarui. Sel tulang akan membuang bagian lama dan mengganti dengan yang baru. Tapi, seiring bertambahnya usia, kemampuan tulang buat ‘remodeling’ ini jadi melemah. Akibatnya? Tulang makin rapuh dan gampang patah, atau yang lebih kita kenal sebagai osteoporosis. Fakta menariknya, lebih dari 10 juta warga Amerika sudah kena osteoporosis, dan kebanyakan adalah wanita.

Kenapa wanita menopause lebih rentan? Jawabannya ada di hormon estrogen. Saat menopause, kadar hormon ini menurun drastis, dan itulah pemicu utama kenapa kepadatan tulang juga ikut turun. Sebenarnya ada obat untuk osteoporosis, tapi sayangnya banyak perempuan yang seharusnya minum obat, justru tidak melakukannya.
Di sinilah prune jadi pahlawan. 

Buah mungil ini kaya akan senyawa aktif seperti polifenol yang punya efek anti-inflamasi. Jadi, selain enak, prune bisa melindungi tulang dari kerusakan akibat peradangan kronis. Sebelumnya, banyak studi hanya pakai pemindaian DXA yang sifatnya dua dimensi. 

Tapi dalam studi ini, para peneliti pakai teknologi pQCT yang bisa melihat kualitas tulang secara menyeluruh, termasuk bentuk dan kekuatannya.

Studi ini melibatkan 235 wanita menopause yang dibagi jadi tiga kelompok: yang tidak makan prune sama sekali, yang makan 4–6 prune per hari (sekitar 50 gram), dan yang makan 10–12 buah prune per hari (100 gram). Setelah 12 bulan, hasilnya cukup bikin kagum. Kelompok yang tidak makan prune mengalami penurunan kepadatan dan kekuatan tulang, terutama di bagian tulang kering (tibia). 

Sementara yang rutin makan prune bisa mempertahankan tulang kuat mereka, terutama di bagian tulang kortikal—yang penting banget buat menopang berat tubuh.

Menariknya, makan 4–6 buah prune per hari ternyata jadi dosis paling realistis. Soalnya, mereka yang makan 10–12 buah per hari cenderung bosan dan akhirnya keluar dari studi. 

“Ini hasil yang cukup mengesankan untuk studi setahun. Kami berhasil menjaga kekuatan tulang kortikal di tulang tibia. Dan ini penting banget untuk mencegah patah tulang,” kata De Souza lagi.

Penelitian ini bukanlah yang pertama. Sebelumnya, tim yang sama juga menemukan bahwa konsumsi prune selama satu tahun bisa menjaga kepadatan tulang di area pinggul. Mereka juga lagi meneliti bagaimana prune bisa berinteraksi dengan mikrobioma usus kita dalam mendukung kesehatan tulang. Dan semua ini bisa jadi langkah awal yang seru untuk eksplorasi lebih lanjut.

Jadi, kalau kamu perempuan yang lagi menuju atau sudah melewati masa menopause, mungkin sudah waktunya melirik kembali buah prune yang sering diabaikan ini. Nggak ribet, nggak mahal, dan punya efek besar untuk kesehatan tulangmu di masa depan!

0 Komentar

Berita Terkait

Leave a comment