Wabah Penyakit Legionnaires di New York Tewaskan 5 Orang, Warga Diminta Waspada

19 Agustus 2025 15:01
Penulis: Alamsyah, lifestyle
Dinas Kesehatan New York menyatakan bahwa kasus ini diduga berasal dari menara pendingin yang terkontaminasi bakteri berbahaya. Hingga 18 Agustus, tercatat ada 108 kasus terkonfirmasi, dengan sebagian pasien masih dalam kondisi dirawat intensif.

Sahabat.com - Warga New York digemparkan dengan wabah penyakit Legionnaires yang menyerang kawasan Harlem, di mana lima orang meninggal dunia dan 14 lainnya harus dirawat di rumah sakit. 

Dinas Kesehatan New York menyatakan bahwa kasus ini diduga berasal dari menara pendingin yang terkontaminasi bakteri berbahaya. Hingga 18 Agustus, tercatat ada 108 kasus terkonfirmasi, dengan sebagian pasien masih dalam kondisi dirawat intensif.

Penyakit Legionnaires sendiri bukanlah penyakit yang menular langsung dari orang ke orang. Penyakit ini disebabkan oleh bakteri Legionella yang biasanya berkembang biak di dalam air dan sistem pendingin udara. 

Penularannya terjadi melalui tetesan air yang terkontaminasi, dan gejalanya bisa berupa demam tinggi hingga pneumonia. Kondisi ini sangat berisiko bagi orang dengan sistem kekebalan tubuh lemah.

Sejarah mencatat, penyakit ini pertama kali muncul pada tahun 1976 di sebuah hotel di Philadelphia, saat berlangsungnya konferensi American Legion. Saat itu, lebih dari 220 orang jatuh sakit dan 34 di antaranya meninggal dunia. Sejak itulah penyakit ini dikenal dengan nama Legionnaires.

Pihak Dinas Kesehatan New York menegaskan bahwa mereka sudah mengambil sampel air dari menara pendingin di area yang dicurigai menjadi sumber penyebaran. 

"Menara pendingin yang menunjukkan hasil positif Legionella telah menjalani proses perawatan sesuai prosedur kesehatan," ujar pernyataan resmi dari Dinas Kesehatan New York. 

Mereka juga menekankan bahwa wabah ini tidak ada kaitannya dengan pasokan air panas atau dingin di gedung-gedung.

Dengan adanya kasus ini, warga diimbau tetap waspada, terutama yang memiliki daya tahan tubuh rendah atau penyakit bawaan. Pencegahan bisa dilakukan dengan menjaga kebersihan sistem pendingin udara dan memperhatikan kualitas air yang digunakan.

0 Komentar

Berita Terkait

Leave a comment